Rupiah Menguat Tajam Terhadap Dollar AS dan Singapura

Beberapa hari belakangan ini kurs di negara-negara emerging market Asia seperti Dollar Singapuran dan Rupiah Indonesia secara mengejutkan memukul balik penguatan dollar AS. Beberapa faktor yang membuat kondisi pembalikan yang mengejutkan ini diantaranya adalah dorongan harga komoditas yang terkerek harga minyak dunia yang naik sekitar 5%, mencerahkan negara komoditas seperti Indonesia.


Hal ini juga diindikasikan dengan mengalir kembali arus modal investor asing yang ditandai dengan rally bursa saham domestik. Para pelaku pasar untuk sementara ini mulai menghapus spekulasi kenaikan suku bunga The Fed karena indikator fundamental sektor tenaga kerja (Non Farm Payroll) menunjukan performa yang buruk selama dua bulan berturut di periode Agustus dan September.

Memantau kurs dollar Singapura pada pair USDSGD saat ini (08:54:11 GMT) bergulir di kisaran 1.4130, turun sekitar 0.50% dari pembukaan 1.4188. Pada perdagangan kamarin pair ini mengalami penutupan bearish tipis dari pembukaan 1.4023 dengan capaian tinggi 1.4278 dan rendah 1.4172.

Terhadap Rupiah pada pair SGDIDR saat ini bergulir di kisaran 9,732.19 mendekati terndah Agustus. Tercatat Rupiah menguat sekitar 3.2% terhadap dollar Singapura di pasar Spot yang merupakan hari penguatan terbaik sepanjang sejarah.

Berdasarkan transaksi antar bank di Indonesia menurut kurs BI,  (7/10) harga jual dollar Singapura mengalami penurunan menjadi  9,929.05  dibandingkan dengan harga jual hari Selasa (6/10) di harga  10,165.27.


Secara teknikal, Analyst Vibiz Resarch Center melihat bearish pada pair USDSGD sebagai perlawanan tren dan perkembangan saat ini telah bertahan di bawah harga 1.4200. Berdasarkan harga tinggi dan rendah sebelumnya, maka diperkirana pair ini akan menguji support di kisaran 1.4100.

Mengutip Bloomberg, rupiah ditutup menguat 2,95 persen ke level 13.821 per dolar  AS, dibandingkan penutupan kemarin di level 14.241 per dolar AS, atau menguat 420 poin. Rupiah sempat menyentuh level terkuat harian di 13.711 pada pukul 14.30 WIB.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contoh Esai Novel Rindu

Analisis Teks Sejarah, Struktur dan Kaidah Kebahasaan

Makalah Penyimpangan Nilai Pancasila Dalam Kasus Pelanggaran HAM